ASN DLH Koltim Belajar Amdal di UGM
KENDARIPOS.CO.DI — Peningkatan sumber daya manusia (SDM) aparatur sipil negara (ASN) di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kolaka Timur (Koltim), terus dilakukan. Saat ini, sejumlah pegawai diberi kesempatan mengikuti pendidikan dan pelatihan (Diklat) di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogjakarta. Peningkatan kapasitas tersebut spesifik pada bidang pengetahuan analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal) dasar bagi tim penyusun dan.
Upaya tersebut dilakukan sebab dalam waktu dekat ini, pihak DLH Koltim menggagas pembentukan Komisi Amdal. Kepala DLH Koltim, Muhammad Isa Benhur, menjelaskan, menambah pengalaman dan pengetahuan harus dilakukan untuk memenuhi kebutuhan dalam melaksanakan tugas sebagai abdi negara.
“Apalagi berbicara soal Amdal, tentu membutuhkan pengetahuan mendalam dan pengakuan dalam bentuk sertifikat dari pihak yang berhak menerbitkannya. Sejak tahun 2017 lalu, peningkatan SDM sudah mulai dilaksanakan. Saat itu DLH mengutus empat orang mengikuti pelatihan Amdal dasar, satu orang untuk Amdal penilai. Tahun ini kami utus lagi untuk belajar di UGM,” jelas mantan Sekretaris Bappeda itu, jumat (26/1). Isa Benhur berharap, setelah para pamong daerah pulang dari pendidikan, bisa diterapkan dalam bertugas. (c/kus)
Post a Comment