Sanksi Tegas Youtube untuk Logan Paul, Penasaran?

Sanksi Tegas Youtube untuk Logan Paul, Penasaran?

logan paul di hukum, youtube

Jakarta,Selular.ID – Seorang YouTuber asal Amerika, Logan Paul, menuai banyak kecaman dari video vlog-nya yang memperlihatkan mayat yang diduga sebagai korban bunuh diri di hutan Aokigahara, Jepang. Video tersebut di unggah Logan  tanggal 31 Desember 2017 lalu.

Parahnya, ia menjadikan mayat tersebut sebagai bahan bercandaan. Sikap Logan Paul ini dianggap tidak menghormati korban yang bunuh diri di hutan Aokigahara.

Tentunya, banyak penonton yang menyayangkan aksinya tersebut. Akhirnya, Logan menghapus videonya itu setelah sehari dia mengunggahnya ke YouTube. Walaupun begitu, video vlog tersebut sudah ditonton lebih dari 1 juta kali.

Logan pun membuat sebuah video yang berisikan permintaan maaf atas video vlog-nya itu, dan ia juga mengatakan bahwa akan berhenti sementara untuk membuat video. Tetapi, YouTube tetap tegas menanggapi kasus Logan ini.

YouTube menganggap video Logan telah melanggar guideline komunitas. Pihak YouTube akan memberikan sanksi kepada Logan. Seperti Selular.ID lansir dari laman Polygon, Sabtu (13/01), seorang representatif YouTube mengatakan “Berkaitan dengan apa yang terjadi belakangan ini, kami memutuskan untuk menghapus kanal Logan Paul dari Google Preferred”.

Ini berarti, kanal milik Logan akan dihapus dari program Google Preferred yang terhubung dengan kanal-kanal lain dengan para pengiklan di YouTube.

Selain itu, Logan juga telah dikeluarkan dari proyek film milik YouTube Red, yaitu The Thinning: New World Order. Film tersebut rencananya akan menjadi sekuel dari film yang pertamanya, The Thinning. Film tersebut telah dirilis pada tahun 2016 dan dibintangi oleh Logan sendiri.

Proyek baru ini pun akan ditunda pembuatannya pasca pemain utamanya dikeluarkan. Belum diketahui kapan proyek ini akan dilanjutkan kembali.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.